Kamis, 04 Juni 2020

Puisi : Dalam naungan Tuhan Yang Maha Esa

DALAM NAUNGAN TUHAN YANG MAHA ESA
(Warna Ramadhan di Sangihe)

Di setiap senja
Di bulan Ramadhan
ku dengar pinta  suara lonceng dari tempat orang - orang beriman dalam doa Taraweh.
Di tempat suci para "Kaum Tua"
Yang terlepas dari pasung Bangsa oleh sebuah nama "Islam Tua"
Bersama tengadah
Bersama sujud
Mengikat diri dalam kesucian puasa.
Sampai tiba di ujung ketaatan
Memancarkan cahaya pada pohon tradisi
Di malam "Diko Soļo"
Memenuhi aqidah tentang hari - hari yg fitri.
Bersama tapi tak sepenanggungan
Menuju sorga masing-masing.
Di ruang lain,
Berkumandang tetabuhan bedug
Dengan hati yang berbeda tetapi penuh kasih,
Dalam jalinan erat sejarah yang amat panjang.
Menyanyikan Tuhan pada Marawis
Bersama dalam damai selamanya.
Sangihe Mang Su Naungku..
Pesan purba  i upung.
Untuk setia pada persaudaraan yang rukun

Minal Aidin...wal faisin
MOHON MAAF LAHIR DAN BATHIN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar